Jumat, 30 Agustus 2019

Halil

Warga Marelan Geger,Ada Mayat Perempuan Telanjang di Ladang Timun

          Ket foto : Tampak AKP Edy Safari S,SH bersama personil Opsnal Sat Reskrim Polsek Medan Labuhan saat melakukan olah TKP penemuan sesosok mayat perempuan (foto,Abdul Halil)


MEDAN MARELAN Existimenews.com- Sugiono (62) warga jalan Marelan V Pasar 2 Barat Gang Ramadan Lingkungan 3 Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan mendadak terperanjat,pasalnya pria yang kesehariannya berprofesi sebagai petani itu memukan sesosok mayat jenis kelamin perempuan dengan posisi telungkup dalam keadaan tanpa Busana (Bugil),dengan kondisi mulut mengeluarkan bui berbusa dan telinga mengeluarkan darah kecil. 

Selanjutnya penemuan mayat tersebut dilaporkan saksi bernama Sugiono bersama Kepala Lingkungan III ke Mapolsek Medan Labuhan. Guna menindak lanjuti laporan Sugiono tersebut Team Opsnal yang dipimpin oleh Kapolsek Medan Labuhan AKP Edy Safari S,SH dengan didampingi Kanit Reskrim Iptu Deni Indrawan Lubis,SH.SIK, Pawas Ipda J. Pangaribuan dan Fadal Piket Reskrim Ipda Aripin Purba, SH beserta dengan piket fungsi langsung menindak lanjuti TKP penemuan mayat tersebut.



Informasi yang disampaikan Kapolsek Medan Labuhan AKP Edy Safari S,SH kepada Existimenews.com via pesan whatsApp membenarkan adanya penemuan sesosok mayat dengan jenis kelamin wanita. Dan hasil identifikasi awal tidak ditemukannya bekas- bekas tanda kekerasan disekujur tubuh korban. Berikutnya,AKP Edy Safari menjelaskan Team Opsnal melakukan pengumpulan data sebanyak mungkin guna kepentingan penyelidikan.

Disebutkan AKP Edy Safari pihaknya juga turut memeriksa saksi kedua yakni Sugiono (62) warga jalan Marelan V Pasar 2 Barat Gang Ramadan Lingkungan III Kel. Terjun Kecamatan Medan Marelan.

Keterangan yang disampaikan pria yang sehari - hari berprofesi sebagai petani itu menjelaskan pada hari jumat (30/8/2019) sekira pukul 06.30 Wib mendapat informasi dari masyarakat tentang adanya penemuan sosok mayat Perempuan dan di ketahui bahwa mayat tersebut bernama Nurmauli Boru Marpaung (40) warga lingkungan 21 Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan yang di temukan sudah tidak bernyawa di Kebun timun milik Sugiono. 


Kronologis kejadian penemuan mayat dalam kasus tersebut polisi juga memeriksa saksi lain yakni Jalil (52) yang mengatakan kami mendapat informasi dari warga, adanya mayat yang berada diperladangan timun milik saksi Sugiono.

"Kemudian kedua saksi memberitahukan temuannya kepada Kepala Lingkungan (Kepling). Berikutnya kedua saksi menghubungi pihak Polsek Medan Labuhan, hal ini dilakukan keduanya untuk mengungkap kasus yang latar belakang kematian Nurmauli Boru Marpaung tersebut.

Dalam keterangan terakhirnya AKP Edy Safari menyebutkan sesaat kemudian anggota Opsnal bersama masyarakat  mengangkat mayat tersebut dari ladang timun dan menaikkan ke dalam ambulance yang telah disiapkan untuk di bawa ke R S Bhayangkara Poldasu untuk dilakukan Otopsi.

[ Abdul Halil ]