Kamis, 04 April 2019

Halil

Polres Pelabuhan Belawan Gelar Kegiatan Isra Mikraj

BELAWAN Existimenews.com- Bertempat di ruang aula Wira Satya Mapolres Pelabuhan Belawan jalan Raya Pelabuhan No.1 Belawan,Polres Pelabuhan Belawan melaksanakan kegiatan peringatan Isra Mikraj tahun 1440 H/ 2019 M,Kamis (4/4/2019) sekira pukul 09.00 Wib.
 
Kegiatan tersebut mengusung tema "Tertanamnya nilai-nilai ibadah salat kita tingkatkan prestasi dan aksi dalam pengabdian terbaik menuju polri yang promoter siap menjalankan pemilu 2019 guna keberlangsungan pembangunan nasional".

Sebelumnya,Qori Zaini Hafiz membacakan ayat suci Al Qur'an sebagai pembuka acara. 

Hadir dalam acara tersebut Kepala Kepolisian Resos Pelabuhan Belawan Polda Sumut AKBP Ikhwan Lubis SH MH beserta pejabat utama polres dan para Camat dan Danramil Belawan, Medan Labuhan, Medan Deli, Hamparan Perak serta Babinkanribmas sejajaran Polres Pelabuhan Belawan.

Mengisi acara sebagai penyampai tausiah Al Ustadz H.Abdul Majid.

Dalam tausiah Al Ustadz H.Abdul Majid mengatakan Salat yang difardukan bagi umat Islam lima kali sehari semalam, sebagai ibadah pemersatu bagi kehidupan umat Islam.

Al Ustadz Abdul Majid mengingatkan bahwa peringatan Israk Mikraj identik dengan perintah melaksanakan salat.

"Nabi Muhammad SAW menerima perintah salat yang difardukan bagi umat Islam saat perjalanan Israk Mikraj, ketika itu nabi sedang berduka bahwa pamannya Abdul Muthalib dan istri Siti Hadijah, baru saja meninggal dunia," ujar Abdul Majid.

Dalam kata sambutannya Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikwan Lubis SH MH mengatakan peringatan Israk Mikraj yang diselenggarakan hari ini serentak di laksanakan Polres di Indonesia, sebagai bentuk ketaqwaan kepada Allah SWT.

Kapolres juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang turun membantu Polres Pelabuhan Belawan dalam menjaga Kamtibmas secara bersama.

"Karena dari 750 ribu jiwa warga di wilayah Polres Pelabuhan Belawan  dengan 460 personel polres tidak ada apa-apanya jika tidak ada penggalangan dari masyarakat," kata Ikhwan Lubis.

Ikhwan Lubis juga mengucapkan terima kasih kepada Camat Medan Belawan Ahmad Sunara yang telah bersama membentuk 1.400 warga Mitra Kamtibmas untuk membantu  tugas- tugas pengamaban pemilu.

"Terkait safari subuh, kata Ikhwan Lubis, dari 825 masjid yang ada, baru sepertiga yang baru dikunjungi pihak Polres", terang Ikhwan.

Kapolres minta yang hadir pada acara Israk Mikraj untuk  saling menjaga keamaman  agar kondusif dan bisa terkendali.

Acara berakhir tepat pada pukul 11.30 Wib dan diakhiri dengan pemberian santunan kepada para kaum dhuafa. 

(Abdul Halil)